Iklan

Polres Pelabuhan Belawan Gelar Penandatanganan Pakta Integritas Penerimaan Polri TA 2025.

Sabtu, 08 Maret 2025, Maret 08, 2025 WIB
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini
Belawan.belawannews.com//Polres Pelabuhan Belawan melaksanakan kegiatan Penandatanganan Pakta Integritas Penerimaan Polri Tahun Anggaran 2025 di Aula Wira Satya Polres Pelabuhan Belawan pada Jumat (07/03/2025).

Kegiatan tersebut dilaksanakan secara serentak melalui aplikasi Zoom Meeting di seluruh Jajaran Polda Sumatera Utara (Polda Sumut). Untuk wilayah Polres Pelabuhan Belawan, acara dipimpin oleh Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP. Janton Silaban, SH., SIK., MKP., yang diwakili oleh Wakapolres Pelabuhan Belawan, Kompol. Dedy Dharma, SH.

Sebanyak 164 peserta penerimaan Polri mengikuti kegiatan ini, terdiri dari 13 peserta penerimaan Akpol, 109 peserta penerimaan Bintara Polisi Tugas Umum, 21 peserta penerimaan Bintara Brimob, 1 peserta penerimaan Bintara Kompetensi Khusus Bidang Hukum, 5 peserta penerimaan Bintara Rekrutmen Proaktif dan 15 peserta penerimaan Tamtama.

Selain peserta, acara ini juga dihadiri oleh perwakilan orang tua peserta penerimaan Polri TA 2025 yang turut serta dalam Penandatanganan Pakta Integritas sebagai bentuk transparansi dan komitmen dalam proses seleksi yang bersih, transparan, akuntabel, dan humanis.

“Penandatanganan Pakta Integritas ini merupakan komitmen kita bersama untuk memastikan bahwa penerimaan Polri berjalan dengan prinsip BETAH, yaitu Bersih, Transparan, Akuntabel, dan Humanis,” jelas Wakapolres Kompol. Dedy Dharma, SH.

Kompol Dedy Dharma juga menegaskan bahwa Polri tidak menerima praktik percaloan atau pungutan liar dalam proses seleksi ini.

“Kami mengingatkan kepada seluruh peserta dan orang tua agar tidak percaya kepada pihak-pihak yang menjanjikan kelulusan dengan cara yang tidak benar. Percayalah pada kemampuan dan usaha masing-masing peserta,” tegas Waka Polres Pelabuhan Belawan Kompol Dedy Dharma SH 

Polres Pelabuhan Belawan berharap agar semua peserta menjalani tahapan seleksi dengan jujur, penuh semangat, serta percaya diri dalam menghadapi setiap tes yang akan dijalani. (FL)
Komentar

Tampilkan

Terkini